Di tahun 2020 ini, bulan puasa Ramadan terasa sangat berbeda dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Tidak ada semarak gara-gara virus corona. Warga dianjurkan untuk lebih banyak di rumah saja, termasuk dalam hal beribadah.
Namun, tampaknya di tahun 2030 kesedihan ini akan terbayar. 10 tahun lagi, umat Islam disebut akan menjalani Ramadan tidak hanya sekali, tapi dua kali dalam setahun.
Kok
bisa begitu ?, Mari kita bahas lebih rincinya, Let’s Kuy…
Ramadhan
Dua Kali di Tahun 2030
Berdasarkan perhitungan kalender Hijriah 1451-1452, Ramadhan di tahun 2030 akan menyambangi umat Islam sebanyak dua kali yaitu di awal dan akhir tahun.
Ramadhan pertama pada tahun 2030 dimulai pada tanggal 5 Januari. Kemudian disusul Idul Fitri pada tanggal 4 Februari 2030. Setelah itu Ramadhan kedua akan datang pada tanggal 26 Desember 2030
Ramadan Pertama di Awal Tahun 2030
Pernah Terjadi Pada Tahun 2000
Sebenarnya, kedatangan bulan Ramadhan sebanyak dua kali ini pernah terjadi pada 20 tahun yang lalu.
Ketika itu, hari pertama Ramadhan jatuh pada tanggal 5 Januari 2000. Setelah itu Ramadhan kedua datang pada tanggal 27 Desember 2000.
Ternyata Ini Penyebabnya
Munculnya dua kali Ramadhan ini akibat perhitungan tahun Islam yaitu Hijriyah dan tahun umum yakin Masehi yang berbeda.
Seperti kita ketahui, ada 365 hari di tahun Masehi. Sedangkan ada 355 hari di tahun Hijriyah.
Sehingga ada selisih sekitar 10 sampai 11 hari dalam setahun. Akibatnya bulan Ramadhan selalu maju 10 hari setiap tahun Masehi.
Dengan perhitungan ini, maka setiap 30 tahun umat Muslim akan mengalami dua kali Ramadhan dalam setahun.
Perlu Diingat Hanya Perhitungan
Manusia Biasa
Namun perlu diingat ya Sahabat Dream, Ramadhan yang akan terjadi dua kali dalam setahun pada tahun 2030 masih perhitungan manusia.
Artinya, Ramadhan dua kali dalam setahun ini bisa saja terjadi atau bisa saja tidak. Karena yang maha mengatur waktu itu adalah Allah SWT. Wallahu a’lam.
Itulah tadi sebuah artikel tentang penjelasan Ramadhan Terjadi Dua Kali di Tahun 2030, semoga bisa menambah wawasan ilmu baru dan mohon maaf jika ada kesalahan kata
TERIMAH KASIH TELAH MEMBACA
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jangan lupa untuk memberikan komentar anda tentang Blog ini, agar Blog ini bisa dibuat lebih baik lagi, Terimah Kasih